Semakin maraknya pecinta kopi di Indonesia membuat coffee shop terus merajalela, bahkan tak hanya di kota-kota besar. Hal itu menyebabkan peminat tenaga kerja Food and Beverage (FnB) pun terus bertambah khususnya sebagai barista. Untuk memfasilitasi minat job seeker yang ingin bekerja di bidang FnB, Atma berkolaborasi dengan Kopi Kenangan mengadakan #AtmaWebinar bertajuk “Ngopi Santai Bareng Rekruter Kopi Kenangan”.
Seperti yang kita tahu, Kopi Kenangan sebagai salah satu coffee chain terbesar di Indonesia tentunya merupakan perusahaan idaman top bagi job seeker dalam berkarir di bidang FnB. Maka dari itu, Atma menghadirkan langsung Talent Acquisition Operations Lead dari Kenangan Brands, yakni Rika Afwaja dan Irna Munthe. Materi yang akan dibawakan seputar peluang karir di Kenangan Brands, proses perekrutan barista, gambaran perjalanan karir barista, serta kriteria dan value yang harus dimiliki calon barista.
Bukan hanya itu, nantinya ada bocoran materi eksklusif tentang cara menjadi kandidat pilihan HR dan info loker yang saat ini sedang buka di Kenangan Brands. Pastinya banyak giveaway menarik lainnya juga, seperti kopi dan tumbler dari Kopi Kenangan, serta merchandise spesial dari Atma.
Daftarkan dirimu sekarang juga!
Detail #AtmaWebinar “Ngopi Santai Bareng Rekruter Kopi Kenangan”
- Hari/ tanggal: Sabtu, 12 Oktober 2022
- Jam: 09.00 – 11.30 WIB
- Lokasi: Zoom
- Link Pendaftaran: https://bit.ly/DaftarAtmaWebinarBarista
Mau lebih cepat tahu loker barista incaran kamu? Download aplikasi Atma dan lengkapi Atma ID, masuk ke halaman “Pekerjaan” kemudian pilih kategori FnB, kamu bisa filter loker khusus barista atau bidang pekerjaan lainnya. Dapatkan badge Siap Kerja agar peluangmu terseleksi rekruter lebih tinggi.
Download aplikasi Atma dan nikmati kemudahan cari kerja idaman!